Salah satu persyaratan yang ditetapkan untuk ini adalah pencapaian noise criteria NC-25. Untuk mencapai NC-25 maka kami melakukan beberapa pengkajian mulai dari mengamati kebisingan lingkungan, mengamati konstruksi bangunan dan material yang akan dipasangkan.
Selain itu juga mengharapkan gaung (reverberation) di indoor stage dibawah 1.5 detik. Kami melakukan simulasi Acoustic Modeling untuk memprediksi gaung yang akan terjadi di ruangan tersebut.